Rabu, 20 Agustus 2014

Baju Putih Bersih (hampir) Seperti Baru

Saya penyuka warna putih, banyak barang pribadi saya yang berwarna putih, terutama pakaian. Setelah saya perhatikan, selain warna hitam, baju warna putih mendominasi isi lemari. Efek warna sebenarnya tergantung pada persepsi setiap individu, dan bagi saya, putih berarti bersih dan menenangkan. Begitu pula kesan saya ketika melihat pakaian berwarna putih, bersih dan menenangkan.

Banyak orang menyukai baju warna putih, namun dengan alasan perawatan yang sulit membuat kita lebih suka memilih warna lain. Karena tidak tercampur dengan warna lain, ketika ada kotoran menempel biasanya akan terlihat dengan sangat jelas. Selain itu, umur baju yang cukup lama juga biasanya membuat warna putih tidak lagi terlihat benar-benar bersih. Pengalaman pribadi saya, handuk putih yang jarang di jemur diluar (jarang terkena sinar matahari secara langsung), biasanya jadi berbintik-bintik hitam (orang sunda menyebutnya cimeuting) dan susah untuk dibersihkan.
Sekarang saya akan berbagi salah satu tips untuk membuat baju putih kembali bersinar (hampir) seperti baru. Ini berlaku untuk baju putih yang sudah pudar/usang dimakan usia. Sebenarnya ini resep si mbak di kostan, tapi sudah saya praktikan sendiri dan berhasil.
Caranya:
Pertama, rendam baju putih dalam larutan detergent sekitar 1-2 jam, kemudian kucek dengan tangan, bisa ditambahkan produk pemutih jika mau. Tidak usah mengucek terlalu keras, karena bisa merusak serat kain (dan bikin tangan panas juga tentunya). Setelah merasa cukup bersih, bilas hingga busa detergentnya bersih. Setelah busanya bersih, rendam baju dalam air bersih semalaman (sekitar 10 jam). Kemudian jemur di bawah sinar matahari.
Biasanya saya mengulangi proses mencuci baju dengan detergent setelah direndam semalaman, supaya hasilnya lebih baik. Tapi jika anda terlalu repot untuk mengucek ulang, setelah direndam semalaman, cucian bisa langsung dibilas dan dijemur. Dan clinkkk... baju putihpun terlihat lebih bersinar.

Oh ya, ada tips tambahan.
Saya punya rok yang secara tidak sengaja terkena noda oli. Dicuci berkali-kali dengan detergent nodanya tetap tak kunjung hilang, jadilah saya berinisiatif mencari cara membersihkan oli di google. Ternyata, sabun pencuci piring semisal sunlight cukup bisa diandalkan. Setelah direndam dalam detergent, sambil dikucek kain yang kena oli diolesi cairan sabun pencuci piring. Terus aja kucek sampai dirasa nodanya tidak lagi terlihat. Bilas sampai bersih dan jemur.

Semoga baju putih anda bisa tetap terlihat baru dan selamat mencoba^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar